Perbedaan KOL, Influencer & Buzzer
September 28, 2020
Udah pada tau belum nih, Bedanya antara KOL, Influencer dan Buzzer?
Kalau belum tau berikut beberapa perbedaannya:
1. Key Opinion Leader: Orang yang memang mempunyai credential di segmen tersebut dan biasanya adalah praktisi. KOL juga tidak melulu aktif di sosial media, bahkan beberapa KOL lebih fokus pada aktivitas di dunia nyata. KOL lebih efektif untuk meningkatkan brand awareness. Hal ini karena rekomendasi dari KOL yang merupakan seorang ekspertis, akan dipercaya oleh target market sebagai sebuah pernyataan yang valid. Contoh dari KOL Misal Hotman Paris & Chef Arnold
2. Influencer: Personal yang bisa influencing orang lain untuk melakukan sesuatu. Mereka punya power di community mereka. Dan tidak terbatas hanya karena jumlah followers. Lebih kepada punya power "menggerakkan" orang lain. Influencer biasanya lebih efektif untuk meningkatkan penjualan. Hal ini karena jumlah followers dari para influencer yang begitu banyak, sehingga saat Brand mempercayakan mereka untuk mempromosikan Brand tersebut, para followers akan langsung terpancing untuk melakukan proses pembelian.
3. Buzzer: Orang-orang yang memang biasanya digunakan untuk buzzing sesuatu. Men-trendingkan suatu topik dan lebih cocok digunakan di platform Twitter
Jadi gimana sudah tau perbedaannya kah? Meskipun kita sebagai Brand or Agency lebih suka menyebut semuanya sebagai KOL. Karena lebih singkat buat disebut hehehe. Tapi ternyata beberapa istilah ada sedikit perbedaan ya satu sama lainnya
Credit: Podcast Thirty Days of Lunch Episode 16